Laman

Selasa, 09 Mei 2017

Contoh Peluang Usaha Modal Kecil

Contoh Peluang Usaha Modal Kecil - Banyak usaha yang bisa anda jalankan dengan menggunakan modal, bahkan nyaris tanpa modal sedikit pun. Berbagai macam alasa orang untuk tidak memulai usaha adalah kurangnya modal, padahal bila di pelajari sangat banyak sekali usaha yang hanya membutuhkan modal kecil. Hanya saja ada analisa dan strategi supaya bisnis kecil yang anda jalankan bisa menjadi besar. Jika anda berminat untuk memulai usaha dengan modal kecil, silahkan simak artikel dibawah ini:


1. Jual Beli Rumah
Kok jual beli rumah?, butuh modal gede pasti. Tidak.!. Dalam hal ini anda berperan sebagai makelar properti yang membantu menjualkan tanah atau rumah milik orang lain, lalu anda akan mendapat komisi setelah transaksi antara penjual dan pembeli sukses. Biasanya komisi akan di berikan sesuai kesepakatan dengan pihak penjual.

2. Jual Bensin Eceran
Meskipun bensin sudah bisa di beli di Pom Bensin, namun tidak semua tempat dekat dengan pom bensin. Jika membutuhkan bensin secara mendadak, maka membeli bensin secara eceran adalah solusinya. Lokasi yang strategis untuk memulai usaha ini adalah di pinggir jalan, yang berjarak jauh dari Pom bensin. baca juga Peluang Usaha Jual Bensin Eceran

3. Jualan Sayuran keliling
jangan remehkan tukang sayur keliling yang biasa jualan di komplek tempat anda tinggal. Ada seseorang tikanmg sayur yang saya kenal ia berkata bahwa dalam satu hari bisa mendapat untung bersih sebanyak 300 ribu, itupun ia jualan hanya pagi dari jam 5 pagi hingga jam 10 pagi. Sisanya ia jalankan usaha yang lain. Masih meragukan usaha jualan sayur keliling?.

4. Usaha Tambal Ban
Jika anda seorang pengangguran, cobaah untuk memulai usaha ini. Tambal Ban tidak memerlukan biaya yang besar untuk memulainya, hanya saja membutuhkan ketrampilan untuk menambal Ban, modal paling besar mungkin hanya nuntuk membeli Kompresor pompa ban.

5. Menjadi guru Les Privat
Apabila anda memiliki skil khusus baik di bidang pelajaran sekolah, musik atau ketrampilan lain cobalah untuk menjadi guru les Privat. Banyak orang tua yang sibuk bekerja sehingga mereka tak memiliki waktu untuk mengajari anaknya, maka mereka lebih memilih mencari guru les yang bisa mengajari anaknya dengan baik.

Demikianlah artikel tentang peluang usaha yang bisa dilakukan hanya dengan modal kecil, semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi anda dalam hal memulai usaha yang minim modal. Baca juga artikel Contoh Usaha Kecil Kecilan, mungkin dapat membantu anda untuk menemukan jenis usaha lain yang sesuai dengan keinginan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar